PULAU DIONUMO INSPIRASI DESTINASI YANG KUAT








Promo
Rp.- 

Judul: PULAU DIONUMO INSPIRASI DESTINASI YANG KUAT : MEMBANGUN PEMBERDAYAAN EKONOMI MASYARAKAT MELALUI PARIWISATA SYARIAH

Pengarang: SITI HARNIA & NURJANA SULEMAN
ISBN:  Dalam Pengajuan 
Jenis: Buku Cetak

Sinopsis

Buku ini mengangkat kisah sukses tentang sebuah destinasi pariwisata Syariah yang telah memberikan dampak positif yang signifikan bagi masyarakat setempat. Pulau Dionumo, sebuah pulau cantik yang terletak di lepas pantai Desa Deme Dua, telah menjadi magnet bagi wisatawan dari berbagai penjuru. Keindahan alamnya yang memukau, pantai yang berpasir putih, dan keberagaman kehidupan lautnya menjadikan Pulau Dionumo sebagai surga bagi para pencinta wisata alam.

Namun, di balik keindahan dan pesona alamnya, Pulau Dionumo juga menyimpan cerita yang menarik tentang pemberdayaan ekonomi masyarakat lokal. Melalui pengembangan sektor pariwisata yang berkelanjutan, masyarakat Desa Deme Dua telah berhasil meningkatkan taraf hidup mereka dan mengurangi angka pengangguran. Buku ini hadir sebagai upaya untuk mendokumen-tasikan perjalanan luar biasa Pulau Dionumo dalam mengembangkan pemberdayaan ekonomi masyarakat melalui pariwisata. Kami mengungkapkan apresiasi setinggi-tingginya kepada pemerintah setempat, pemangku kepentingan, dan masyarakat Desa Deme Dua yang telah berjuang keras dalam mewujudkan visi keberlanjutan dan kesejahteraan.

Dalam buku ini, Anda akan menemukan penjelasan mendalam mengenai kegiatan dan inisiatif yang dilakukan oleh masyarakat setempat, seperti pendirian warung makan, kios-kios kecil, pengembangan taksi laut oleh nelayan, serta penyewaan wahana permainan laut. Selain itu, Anda juga akan melihat bagaimana pengelolaan kottage, penyewaan tenda, dan produksi cindramata telah menjadi sumber pendapatan tambahan bagi masyarakat. Pulau Dionumo merupakan sebuah cerminan nyata tentang bagaimana pariwisata yang dikelola dengan baik dapat menjadi instrumen penting dalam menggerakkan roda perekonomian lokal. Buku ini diharapkan dapat menjadi sumber inspirasi dan pembelajaran bagi para pembaca yang tertarik dalam mengembangkan pariwisata berkelanjutan di daerah mereka masing-masing.

Kami berharap bahwa melalui buku ini, pengetahuan dan pemahaman tentang potensi pemberdayaan ekonomi melalui pariwisata dapat semakin meluas. Terima kasih kepada semua pihak yang telah berkontribusi dalam penulisan buku ini, serta kepada Anda yang telah memberikan perhatian dan minat dalam membaca kisah inspiratif ini. Selamat membaca dan semoga kisah Pulau Dionumo ini menjadi pendorong bagi upaya pemberdayaan ekonomi masyarakat melalui pariwisata di seluruh dunia.



Komentar (0)

Posting Komentar